Halo Just Blog Shipper~

Siapa yang lagi nungguin kelanjutan anime kesayangan di tahun 2020 ini?! Angkat kaki!! (ga!)

Di season lalu, banyak sekali anime keren yang belum selesai dan menanti tanggal rilis season terbarunya di tahun ini. Beberapa anime yang akan Just Blog rekomendasikan ini adalah anime yang paling di tunggu oleh para penggemar anime.

Jadi, langsung aja kita cek isinya yuk~~

Haikyuu!! : To the Top (Season 4)

Yang pertama saya rekomendasikan kelanjutannya tentu aja- HAIKYUU!!! Kalau kamu baca Rekomendasi Anime Sport Terepik Sepanjang Masa, kamu pasti tahu kalau anime ini sudah menjadi rekomendasi paling epik sebelumnya.

Cerita ini tentang Hinata Shoyo yang bisa di bilang penggila voli setelah dia melihat pertandingan ‘Raksasa Kecil’ di tv. Walaupun dia tidak punya tinggi yang cukup, tapi dia bisa menunjukkan kemampuannya dengan lompatan dan gerakannya yang lincah.

Setelah sukses di season 1 sampai 3, kini Haikyuu melanjutkan ceritanya ke season terbarunya! Di season ke 4 kali ini, Karasuno akan maju ke tingkat nasional setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Ushiwaka(Ushijima Wakatoshi) dari Akademi Shiratorizawa.

Pada season terbaru ini dapat bocoran kalau nantinya Karasuno akan berhadapan entah dengan Fukurodani atau Nekoma, atau malah keduanya? Karna tanggal rilisnya season ke 4 adalah 10 Januari kemarin, sekarang sudah ada satu episode season 4 dan 2 ova tentang babak penyisihan di Tokyo!

  Rekomendasi Anime Live Action Paling Cetar!

Ayo! Langsung ikuti anime nya!!

Re : Zero (Season 2)

Anime kedua ini sudah pasti kamu gak asing lagi! Anime yang sempat menjadi trending top di season sebelumnya, sekarang memasuki season ke 2!

Walaupun kelihatannya ini seperti anime isekai pada umumnya, tapi menurut saya anime ini tidak hanya sebatas itu. Setelah kamu menonton, kamu pasti akan mendapatkan banyak hal menarik yang bikin kamu ketagihan.

Cerita awalnya adalah tentang ‘Hikikomori(Penyendiri)’ bernama Subaru yang tiba-tiba saja di lempar ke dunia lain saat perjalanan pulang dari minimarket. Kemudian dia bertemu dengan seorang gadis setengah elf bernama Emilia.

Setelah itu mereka berpetualang bersama sebagai bentuk balas budi Subaru, tapi sayangnya setelah itu mereka berdua terbunuh. Dari situ juga Subaru mengetahui kalau dia memiliki kemampuan untuk mereset waktu seperti dalam game.

Jadi jangan lewatkan season kedua dari petualangan Subaru, okay!

Yakusoku no Neverland (Season 2)

Daan! Satu lagi anime yang paling di tunggu tahun 2020 ini! sebelumnya anime ini telah di rekomendasikan di Anime Terbaik November 2019, jadi pasti kamu sudah tahu secara garis besar tentang ceritanya.

  Rekomendasi Anime Sport Terepik Sepanjang Masa

Mengenai Emma, Ray, dan Norman yang merupakan anak-anak paling pintar di sebuah panti asuhan. Satu demi satu anak-anak di panti asuhan itu di ceritakan akan di adopsi, tapi kenyataannya adalah bahwa anak-anak yang meninggalkan panti asuhan akan menjadi santapan monster di luar sana.

Di anime ini menceritakan bagaimana Emma dan kawan-kawan harus bisa bertahan dan kabur dari panti asuhan yang ternyata adalah peternakan manusia untuk santapan monster. Di ceritanya, banyak sekali kejadian tak terduga, dan banyak plot twist yang juga di suguhkan.

Kalau kamu sudah menonton season 1, kamu pasti gak akan sabar dengan season 2 nya. Jadi jangan lewatkan oke!

Oregairu (Season 3)

Anime ke empat ini adalah anime yang menurut saya, cukup enak di tonton dan masuk anime paling di tunggu oleh para pecinta anime.

Anime yang bercerita tentang Hachiman Hikigaya yang sifatnya kelewat pesimis. Bahkan sampai semua respons nya itu negatif dan hampir gak ada semangat, rasanya kalau liat dia berasa lihat anime ‘Tanaka yang selalu malas’.(wkwk) tapi jelas anime ini sangat berbeda dengan ‘Tanaka’.

Karna sifatnya yang seperti itu, gurunya memasukkannya ke dalam suatu klub dengan beberapa anggota yang memiliki masalahnya masing-masing. Dan di sana juga dia bertemu dengan Yukino dan Yui, dua gadis yang rupanya menyukai si pemeran utama laki-laki.

  Review Anime Shoune Maid, Shota Pecinta Kebersihan Part.4

Di season satu dan season kedua menceritakan kehidupan cinta segitiga mereka yang simple tapi ternyata cukup berbelit. Tapi jangan khawatir, ceritanya cukup enak di nikmati.

Pada season ke dua, cerita mereka belum usai, dan seperti yang kita tunggu season ketiga ini kita akan di sajikan kelanjutan kisah mereka. Apakah Hachiman akan memilih salah satu dari Yui dan Yukino?

Pokoknya ikutin terus~

Isekai Quartet (Season 2)

Yang terakhir adalah Isekai Quartet!!

Bayangkan kalau semua karakter dari anime isekai di gabung jadi satu dan berada di sekolah yang sama, pasti heboh! Wkwk.

Anime crossover ini mencakup empat anime isekai lainnya yang cukup terkenal, di antaranya Konosuba, Overlord, Re: Zero, dan Saga of Tanya the Evil.

Di anime ini bercerita tentang sebuah tombol yang muncul dan membuat semua karakter dari beberapa anime itu tiba-tiba terlempar ke dunia baru yang mirip dengan sekolah Jepang yang normal.

Yang membuat penasaran adalah saat semua karakternya akhirnya bertemu. Di tambah, anime ini memiliki genre comedy yang akan sukses mengocok perut.

Karna itu, sayang sekali kalau kamu sampai melewatkan kelanjutan season dari anime ini.

Nah, itu dia beberapa anime paling di tunggu kelanjutannya di tahun 2020, versi Just Blog. Jangan lupa pantengin terus Just Blog yaa~~

Selamat menonton~

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *